Notification

×

Iklan




Iklan




Tag Terpopuler

SDN Banjarsari 2 Sukses Gelar Sosialisasi Anti Narkoba Bersama Dindikbud Kota Serang dan RIMetc

Senin, 29 April 2024 | April 29, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-04-29T14:02:37Z
Ads : KONSULTASI HUKUM GRATIS DISINI

SDN Banjarsari 2 Kota Serang menggelar kegiatan sosialisasi anti narkoba yang dihadiri oleh Kepala Seksi Peserta Didik dan Pembangunan Karakter Dindikbud Kota Serang, Ade Rochmawati, bersama tim dari Revolusioner Inspiration of Mind Education and Training Centre (RIMetc), Indra Martha Rusmana. Kegiatan ini diselenggarakan pada hari Senin 29 April 2024 di aula kelas dengan partisipasi penuh dari peserta didik.



Dalam sambutannya, Ade Rochmawati menekankan pentingnya kesadaran akan bahaya narkoba dan peran aktif sekolah dalam mencegah penyalahgunaannya. 

"Kami dari Dindikbud Kota Serang sangat mengapresiasi dukungan dan kesigapan dari SDN Banjarsari 2 dalam menyelenggarakan sosialisasi anti narkoba ini. Kegiatan seperti ini menjadi langkah awal yang baik dalam membentuk generasi muda yang berkarakter dan berjiwa sehat," ucap Ade.


Pimpinan RIMetc, Indra Martha Rusmana, memberikan presentasi yang informatif dan interaktif mengenai bahaya narkoba, self harm, dan juga perundungan serta cara-cara untuk mencegahnya. Indra juga melibatkan peserta didik dalam diskusi dan permainan edukatif yang bertujuan untuk meningkatkan pemahaman para peserta yang terdiri dari kelas 4,5, dan 6 tentang dampak negatif narkoba bagi diri sendiri dan masyarakat.


Kepala Sekolah SDN Banjarsari 2, Tajul Arifin dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas dukungan penuh dari Dindikbud Kota Serang dan RIMetc dalam menyelenggarakan kegiatan sosialisasi anti narkoba ini. 

"Kami berharap melalui kegiatan ini, peserta didik dapat semakin sadar akan bahaya narkoba dan mampu menjadi agen perubahan dalam mencegah penyalahgunaannya, serta menjauhi perilaku perundungan dan self harm dalam kehidupan sehari-hari," tutup Tajul.


Kegiatan sosialisasi anti narkoba ini diakhiri dengan komitmen bersama dari seluruh peserta didik dan guru untuk aktif dalam upaya pencegahan dan penanggulangan penyalahgunaan narkoba di lingkungan sekolah dan masyarakat.


#rim

×
Berita Terbaru Update