Notification

×

Iklan




Iklan




Tag Terpopuler

SDN Tembong 2 dan SDN Banjar Agung 4 Sukses Gelar Sosialisasi Anti Narkoba Bersama Dindikbud Kota Serang dan RIMetc

Selasa, 30 April 2024 | April 30, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-04-30T01:43:56Z
Ads : KONSULTASI HUKUM GRATIS DISINI

Sekolah Dasar Negeri (SDN) Banjar Agung 4 dan SDN Tembong 2 yang terletak di kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, sukses menggelar kegiatan Sosialisasi Anti Narkoba pada hari Senin 29 April 2024. Acara dihadiri oleh Kepala Bidang Sekolah Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Serang, Ahmad Supi. Acara tersebut juga didukung oleh Revolusioner Inspiration of Mind Education and Training Centre (RIMetc).


Kegiatan yang berlangsung di aula kelas kedua sekolah tersebut mempertemukan guru dan siswa dalam suasana yang penuh inspirasi dan komunikatif. Peserta diajak untuk memahami bahaya narkoba melalui penyampaian pesan-pesan inspiratif yang disampaikan dengan cara yang menyenangkan.


Dalam sambutannya, Kabid SD Dindikbud Kota Serang, Ahmad Supi, menyampaikan pentingnya peran sekolah dalam membantu mencegah penyalahgunaan narkoba di kalangan siswa. 

"Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya bersama untuk menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan bebas dari narkoba. Selain itu, bukan hanya hari ini saja kegiatan ini dapat dilakukan, bisa saja sekolah menyelenggarakan untuk orang tua, seperti parenting. Sehingga keterlibatan orang tua dapat ditingkatkan dalam proses pembelajaran siswa," ujar Ahmad Supi.


Selain itu, tim dari RIMetc, Ary Abdillah, memberikan pemahaman yang lebih dalam tentang bahaya narkoba dan cara-cara untuk menghindarinya. Ary juga memberikan motivasi kepada siswa untuk tetap menjaga diri dan mengambil keputusan yang bijaksana dalam kehidupan sehari-hari, kemudian senantiasa meningkatkan iman dan taqwa ketika berada di manapun.

“Untuk menghindari dan menjauhkan diri dari bahaya penyalahgunaan narkoba salah satunya adalah dengan meningkatkan iman dan taqwa, kemudian miliki impian yang harus dicapai dikuatkan dengan rasa cinta kepada kedua orang tua,” ucap Ary.


Kepala SDN Banjar Agung 4, Madurip menyampaikan bahwa sekolah membutuhkan kegiatan sosialisasi seperti saat ini, karena di mana zaman terus berubah, maka pergaulan anak-anak pun berubah drastis.

“Sosialisasi Anti Narkoba ini sangat kami butuhkan, kehadiran Dindikbud dan RIMetc seperti oase di padang pasir, karena anak-anak kami butuh masukkan dari pihak luar. Kami di sekolah sudah sering menyampaikan bahaya penyalahgunaan narkoba, namun jika ada yang pakar, kami sangat berterima kasih,” tutup Madurip.


Sementara itu, Kepala SDN Tembong 2, Anceu Suminiati, yang ditemui terpisah menyampaikan apresiasinya kepada Dindikbud Kota Serang dan RIMetc yang telah hadir dan memberikan pemahaman kepada para siswa serta guru mengenai bahaya penyalahgunaan narkoba, perundungan, dan self harm.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Dindikbud Kota Serang dan RIMetc yang telah hadir dan membawa hal baru bagi anak-anak kami di SDN Tembong 2. Semoga setelah sosialisasi ini, anak-anak kami dapat menerapkan dalam kehidupan sehari-hari dan mampu menjadi generasi penerus yang membawa kebaikan,” tutup Anceu.


Kegiatan Sosialisasi Anti Narkoba di SDN Banjar Agung 4 dan SDN Tembong 2 diharapkan dapat memberikan pemahaman yang lebih baik kepada seluruh warga sekolah tentang bahaya narkoba serta pentingnya menjauhinya. Semangat kolaborasi antara sekolah, pemerintah daerah, dan lembaga pendidikan seperti RIMetc diharapkan dapat terus berlanjut dalam upaya menjaga generasi muda dari ancaman narkoba, bahaya perundungan, dan self harm.

#rim

×
Berita Terbaru Update